Cara memelihara Windows OS (versi apa saja) agar terhindar dari masalah (Malware & Non Malware):
1. Jika komputer bermasalah :
- Backup semua data (Pakai Disket, CD/DVD, USB Flash Drive, dll)
- Boot dengan clean boot disk (boot disk yg bebas masalah & bebas virus, mis: Linux Live CD)
- Format HD
- Install ulang Windows OS
- Install Anti Virus, Anti Spyware, Firewall, dll dengan update terbaru
- Jika diperlukan install aplikasi2 yg dapat dipercaya (tidak meng-acak2 registry) dan jika ragu, langsung ke step berikutnya
- Backup Drive C: (atau lokasi instalasi windows & applikasi). Disarankan menggunakan Ghost (versi 9.0 recommended terutama untuk NTFS)
- Lokasi Backup disarankan di HDD lain atau Removable Media (CD/DVD, USB Flash Drive, dll)
2. Jika anda yakin komputer tidak bermasalah (Jika tidak yakin kembali ke Step 1) :
- Backup Drive C: (atau lokasi instalasi windows & applikasi). Disarankan menggunakan Ghost (versi 9.0 recommended terutama untuk NTFS)
- Lokasi Backup disarankan di HDD lain atau Removable Media (CD/DVD, USB Flash Drive, dll)
3. Selalu buat Recovery Boot Disk atau boot disk yg terdiri dari :
- System Files (IO.SYS, MSDOS.SYS, COMMAND.COM)
- GHOST.EXE
- Mouse Driver untuk DOS (Optional)
Atau siapkan/buat Live CD Windows/Linux (Baca CHIP untuk cara membuatnya)
4. Install & selalu update Anti Virus,Anti Spyware,Firewall
HARAP DIINGAT BAHWA Anti Virus, Anti Spyware & Firewall BUKANLAH JAMINAN KOMPUTER ANDA AMAN,TETAPI HANYA MENGURANGI RESIKO.
TIDAK ADA KOMPUTER YANG AMAN 100%.
JIKA INGIN AMAN 100%,JANGAN INSTALL APAPUN SELAIN WINDOWS, JANGAN GUNAKAN INTERNET ATAU MATIKAN KOMPUTER ANDA
5. Hanya install aplikasi yg dapat dipercaya.
6. Jika bingung akan reputasi aplikasi yg ingin di install, tanyakan di forum dengan harapan ada yg pernah mencoba.
7. Jika ingin tetap menginstall meski belum yakin akan reputasinya, pastikan backup dahulu sebelum install. Jika terjadi masalah, restore backup
8. Sedapat mungkin HINDARI membuka/meng-klik/Preview attachment (terutama yg berakhiran ".exe",".bat",".com",".vbs",".js",".wmf",".swf",". pif",dll...) meskipun teman anda yg mengirimkannya, apalagi jika teman anda tidak merasa mengirim
9. Jika ingin tetap membuka attachment, pastikan backup dahulu, jika terjadi masalah, restore backup
10. Sedapat mungkin jangan browsing di site2 yg beresiko tinggi (Site2 Porno,Bajakan,dll...)
11. Jika masih tetap ingin mengunjungi site2 yg beresiko tinggi:
- Jangan menyetujui jika tiba2 muncul pertanyaan instalasi suatu aplikasi
- Hindari men-download sesuatu yg tidak jelas
- Jangan langsung menjalankan aplikasi yg telah di download. Scan dulu dengan Anti Virus & Anti Spyware
- Jangan memasukkan No. Credit Card & Identitas apapun. (Ini bukan untuk kesehatan Windows OS tapi untuk kesehatan anda dan kantong anda)
12.Checking Hardisk:
- Check Masalah HDD minimal 1 minggu sekali (Sesuaikan dengan kebutuhan)
- Defrag HDD minimal 1 bulan sekali (Sesuaikan dengan kebutuhan)
- Jangan langsung mematikan Power pada komputer.
- Selalu Shutdown Windows sebelum Power dimatikan.
- Jika terjadi listrik padam mendadak, pada saat komputer dinyalakan lagi, biarkan Windows melakukan penge-check-an pada HDD. Jangan di cancel !
1 comment:
Artikelnya bagus kata-katanya juga menarik mudah di cerna Trims ya infonya saya tunggu artikel selanjutnya, O..iya Boleh saya minta komentar dari teman untuk artikel di blog saya? Kalau Boleh Kunjungi blog saya, hari ini saya sudah posting artikel tolong komentarnya ya dan kalau bisa komentarnya harus berkaitan dengan artikel saya ini alamatnya http://regedit.blog.telkomspeedy.com
terima kasih banyak.
Post a Comment